Selasa, 10 Februari 2015

Mubyarto

Mubyarto mendapatkan gelar doktor dari Iowa State University pada usia 27 tahun (1965). Sumitro Djojohadikusumo mendapatkan gelar doktor dari Netherlands School of Economics pada usia 26 tahun (1943). Pada Agustus 1968, Sumitro, yang berusia 21 tahun lebih tua, meminta Mubyarto untuk menjadi asistennya. Waktu itu Sumitro adalah Menteri Perdagangan RI. Harian Kompas edisi 6 Agustus 1968 memuat berita penunjukkan tersebut. Selama menjadi asisten Pak Mitro, Pak Muby berhasil menulis dua buah buku yang juga menjadi semacam laporan dalam kapasitasnya sebagai asisten menteri. #menyisiriarsip (Tarli Nugroho)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar