Meski sudah menggunakannya selama setahun dua-tahun terakhir, saya kadang tetap merasa takjub pada teknologi cloud, seperti google drive, dropbox, icloud, dan onedrive.
Tulis di sini, akses di sana, print di situ. Semua dilakukan tanpa repot-repot menyalin file. Bahkan beberapa orang dari berbagai sisi bumi bisa mengerjakan sebuah file di saat yang sama. Kita bisa melihat siapa sedang mengedit paragraf mana, dari layar di depan kita. Sebaliknya, yang sedang kita ketikkan di sini bisa dilihat oleh orang lain ribuan kilometer di sana, dari layar komputernya.
Jika sedang melakukan itu, saya merasa seperti tukang sihir atau tukang santet di masa lalu...
(Abdul Gaffar Karim)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar